Unnes Boyong Tiga Penghargaan Anugerah Kemahasiswaan 2017

SEMARANG, CAHUNNES.COM - Sejumlah penghargaan diterima Universitas Negeri Semarang (Unnes) dari Kementerian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Kemristekdikti) pada Malam Anugerah Kemahasiswaan Tahun 2017. Penghargaan diberikan di Hotel Atley Century, Jakarta, Rabu (6/12/2017).

Total ada tiga penghargaan yang diterima Unnes, yakni Pemenang Kategori Pelaksana Kegiatan Kemahasiswaan, Pemenang Kategori Prestasi Kegiatan Internasional dan Terbaik I Pengelola Bidikmisi.

Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan Unnes Bambang Budi Raharjo bangga dapat memperoleh tiga penghargaan.

"Ketiga penghargaan ini merupakan kerja bersama antara pimpinan, pengelola dan mahasiswa," kata Bambang.

Semoga dapat menjadi pemicu bagi mahasiswa Unnes agar lebih berprestaso dan berkarakter di tahun internasionalisasi.

Pada acara ini, turut hadir sebanyak 189 peserta yang terdiri dari Pimpinan Perguruan Tinggi Negeri (PTN) Bidang Kemahasiswaan, Pimpinan Perguruan Tinggi Swasta (PTS) Bidang Kemahasiswaan, Penerima Penghargaan, dan Sekretaris Pelaksana Kopertis I-XIV seluruh Indonesia.

Berikut para pemenang penghargaan Penganugerahan Bidang Kemahasiswaan Tahun 2017 dalam beberapa kategori, antara lain;

1) Pemenang Kategori Pelaksana Kegiatan Kemahasiswaan;
– Kontes Robot Indonesia (KRI), Universitas Pendidikan Indonesia
– Musabaqoh Tilawatil Qur’an Mahasiswa Nasional (MTQMN), Universitas Brawijaya dan Universitas Negeri Malang
– Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional (PIMNAS), Universitas Muslim Indonesia, Makassar
– Pekan Olahraga Mahasiswa Nasional (POMNAS), Universitas Hasanuddin
– Sukan Malaysia Indonesia (SUKMALINDO), Universitas Negeri Semarang
– EXPO Kewirausahaan Mahasiswa Indonesia, Politeknik Negeri Pontianak
– National University Debate Championship (NUDC), Universitas PGRI Semarang
– Kontes Mobil Hemat Energi (KMHE), Institut Teknologi Sepeluh Nopember
– Kontes Robot Terbang Indonesia (KRTI), Institut Teknologi Sepuluh Nopember
– Pagelaran Mahasiswa Nasional Bid. TIK (GEMASTIK), Universitas Indonesia
– KKN Kebangsaan, Universitas Negeri Gorontalo.

2) Pemenang Kategori Prestasi Kegiatan Internasional;
– Juara Umum Trinity College Fire Fighting Home Robot Contest (TCFFHRC)
– Politeknik Elektronika Negeri Surabaya
– Universitas Muhammadiyah Malang
– Peraih First Prize pada Ajang IMC
– Universitas Pelita Harapan
– Peraih Medali Universiade
– Universitas Bhayangkara Jakarta Raya
– Universitas Negeri Semarang
– Universiatas Negeri Medan

3) Pemenang Pengelola Bidikmisi Terbaik;
– Terbaik I, Universitas Negeri Semarang
– Terbaik II, Universitas Andalas
– Terbaik III, Universitas Malikussaleh

4) Pemenang Pusat Karir Terbaik;
– Universitas Indonesia
– Universitas Airlangga

5) Kategori Punggawa Kemahasiswaan Purna Bhakti (Tahun 2015-2017);
– Dr. Senawi

6) Kategori Lifetime Achievement Bidang Kemahasiswaan;
– Dr. Rudolf W. Matindas
– Dr. Suko Harjono

7) Kategori Perguruan Tinggi Bidang Kemahasiswaan Terbaik;
– PT Non Politeknik: Universitas Gadjah Mada
– PT Politeknik: Politeknik Elektronika Negeri Surabaya

8) dan Kategori Lembaga Donor dan Mitra;
– Tanoto Foundation
– OSC Metro TV
– Panasonic
– Pertamina
– Lippo Group
– Mandiri
– BRI
– BNI
– BTN
– BCA
– Yayasan Orbit
– Baznas
– Dompet Dhuafa
– FDR
– Shell
– XL Center
– KONI Pusat

Please Select Embedded Mode To Show The Comment System.*

Lebih baru Lebih lama