Lomba Desain Logo Lembaga Sandi Negara

cahUnnes.com - Lembaga Sandi Negara mengadakan sayembara lomba pembuatan logo dengan ketentuan - ketentuan sebagai berikut :

Persyaratan peserta

  1. Lomba terbuka bagi umum, kecuali anggota Panitia dan Dewan Juri beserta keluarga

  2. Dapat diikuti oleh perorangan, badan usaha, kelompok, lembaga pendidikan

  3. Pendaftaran peserta tidak dipungut biaya


Hadiah
Hadiah pemenang utama sejumlah Rp. 25.000.000,- *
Hadiah finalis sebanyak 3 orang @Rp. 2.500.000,- *
(* pajak ditanggung pemenang)

Jadwal Pelaksanaan

  1. Lomba dibuka mulai tanggal 10 September sampai 4 Oktober 2013 pukul 16.00 WIB

  2. Desain yang dikirimkan lebih dari tanggal tersebut akan dianggap tidak mengikuti lomba

  3. Penjurian dilaksanakan pada tanggal 7-18  Oktober 2013

  4. Pengumuman pemenang pada tanggal 25 Oktober 2013 melalui website Lemsaneg(www.lemsaneg.go.id)


Ketentuan Teknik Pengiriman

  1. Setiap peserta dapat mengirimkan maksimum 2 (dua) desain logo

  2. Membuat pernyataan diatas kertas bermaterai Rp. 6000,- bahwa hasil karya adalah asli/orisinil dari peserta, dan disertakan pada pengiriman desain logo dan    penjelasan arti dan makna logo

  3. Membuat penjelasan, arti, makna, dan konsep rancangan logo yang diketik secara terpisah

  4. Desain dapat dikirim melalui email atau kirim pos (pilih salah satu)



Pengiriman lewat email:


  1. Desain dalam bentuk digital (softcopy) dapat dikirim ke kumortala@lemsaneg.go.id dengan subject: Logo LSN <Nama Peserta>

  2. File desain dikirim dengan size max 5 MB dengan resolusi minimal 720x576  dalam format.PDF, .AI, .CDR, .FH, .EPS, bitmap dan/atau .JPG (pilih salah satu atau beberapa)

  3. Dikirim beserta identitas diri berupa file ms word (.doc/docx) yang berisi nama lengkap orang/organisasi, pekerjaan, alamat rumah/kantor/organisasi, nomor telepon/HP/faks/e-mail, file scan KTP/SIM dan file scan NPWP



Dikirim lewat pos:


  1. Rancangan logo yang didesain secara manual (hardcopy) dapat dikirim melalui pos

  2. Desain dapat dikirim mulai tanggal 10 September 2013 sampai 4 Oktober 2013 (stempel pos) dan diterima sebelum tanggal 7 Oktober 2013.

  3. Desain yang diterima lebih dari tanggal tersebut akan dianggap tidak mengikuti lomba

  4. Desain dibuat di atas warna dasar putih ukuran 210 mm X 297 mm (A4) dengan menggunakan teknik bebas.

  5. Rancangan berupa hardcopy ditempel di atas karton tebal ukuran 250 mm X 350 mm, tidak boleh dilipat.

  6. Pada bagian kanan bawah halaman rancangan disertakan juga contoh pengecilan logo ukuran tinggi 20 mm dalam bentuk: a) Logo warna, b) Logo hitam-putih.

  7. Pada halaman rancangan logo TIDAK BOLEH dicantumkan nama, tandatangan, ataupun tanda apapun oleh peserta. Nama lengkap peserta di tempelkan di bagian belakang karton sebelah kanan bawah.

  8. Desain dikirim beserta identitas diri berupa yang berisi nama lengkap orang/organisasi, pekerjaan, alamat rumah/kantor/organisasi, nomor telepon/HP/faks/e-mail, fotocopy KTP/SIM dan fotocopy NPWP

  9. Desain beserta kelengkapannya dimasukkan ke dalam amplop tertutup tebal aman, tahan air, dan tidak dilipat

  10. Pengiriman ditujukan kepada :


              PANITIA LOMBA PEMBUATAN LOGO LEMSANEG
Bagian Hukum, Organisasi dan Tata Laksana
Jl. Harsono R.M. No. 70, Ragunan, Jakarta Selatan 12550
Telepon. : 021 – 7805814, Faksimile : 021-78844104


 

Disclaimer

  1. Semua dokumen yang masuk dalam lomba menjadi hak milik Lemsaneg dan berhak digunakan untuk kepentingan Lemsaneg

  2. Semua berkas lomba dan karya logo yang masuk menjadi milik Lemsaneg dan tidak dapat dikembalikan

  3. Panitia berhak melakukan perubahan design pemenang apabila diperlukan dan dapat meminta pemenang untuk melakukan revisi

  4. Pemenang lomba ini tidak diperbolehkan untuk mempergunakan logo yang terpilih untuk disebarluaskan tanpa persetujuan dari Lemsaneg

  5. Pemenang dan finalis berkewajiban untuk memberikan desain asli kepada Lemsaneg

  6. Pemenang dan finalis wajib menyerahkan karyanya dalam bentuk softcopy dalam cd/dvd berisi desain dgn format high resolution

  7. Panitia dan Dewan Juri tidak melayani surat menyurat yang berkaitan dengan lomba ini

  8. Panitia akan memberitahukan mekanisme pemberian hadiah kepada pemenang lomba melalui surat dan/atau telepon

  9. Keputusan Dewan Juri bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat

  10. Informasi lebih lanjut dapat menghubungi sekretariat lomba di


PANITIA LOMBA PEMBUATAN LOGO LEMSANEG
Bagian Hukum, Organisasi dan Tata Laksana
Jl. Harsono R.M. No. 70, Ragunan, Jakarta Selatan 12550
Telepon. : 021 – 7805814, Faksimile : 021-78844104
Email: kumortala@lemsaneg.go.id

 

Penjurian

Tim Juri yang akan menilai hasil lomba logo terdiri dari:

  1. Praktisi Desain

  2. Panitia dari Lemsaneg

0 Komentar

Posting Komentar