SEMARANG - ada Rabu, 23 Oktober 2024, Polines mengadakan kunjungan resmi yang dipimpin oleh Dr. Karnowahadi, S.E., M.M., Wakil Direktur Bidang Perencanaan, Keuangan, dan Umum. Kegiatan ini berlangsung di Direktorat Kampus Polines yang terletak di Tembalang, Kota Semarang.
Dalam sambutannya, Dr. Karnowahadi menyampaikan rasa terima kasih kepada tim PNJ. “Kami sangat mengapresiasi inisiatif ini sebagai bentuk kolaborasi dan pertukaran pengetahuan antar pendidikan tinggi vokasi. Semoga dengan adanya kunjungan ini, kita bisa saling belajar dan meningkatkan kualitas pendidikan khususnya di bidang keuangan dan perbankan,” ujarnya, dikutip dari Situs Resmi Polines (24/10).
Kunjungan ini dipimpin oleh ketua rombongan dari Politeknik Negeri Jakarta, yang berharap kegiatan ini dapat memberikan manfaat yang signifikan bagi kedua perguruan tinggi vokasi. “Tujuan utama kami adalah untuk mendapatkan wawasan baru mengenai praktik terbaik di Polines, khususnya dalam pengelolaan program studi Keuangan dan Perbankan. Kami yakin pertukaran ide dan pengalaman ini akan memberikan kontribusi positif bagi pengembangan akademik di kampus kami,” ungkapnya.
Kegiatan benchmarking ini bertujuan untuk memperkuat kerjasama akademik antara Polines dan Politeknik Negeri Jakarta, serta untuk bertukar pengalaman dalam pengelolaan program studi, metode pengajaran, dan implementasi kurikulum di bidang keuangan dan perbankan. Penutupan acara ditandai dengan penyerahan cinderamata antara kedua institusi sebagai simbol apresiasi dan kenang-kenangan atas terjalinnya kerjasama ini.
Kunjungan benchmarking Polines dan Politeknik Negeri Jakarta menjadi langkah penting dalam pengembangan akademik, khususnya di sektor pendidikan vokasi, yang diharapkan dapat mendorong inovasi dan peningkatan kualitas pendidikan di Indonesia.
Foto Dok. Polines
0 Komentar